Kubu Raya - Kedantangan Presiden Republik Indonesia ke Provinsi Kalimantan Barat pada Selasa 9/8/22 besok dalam rangka peresmian pelabuhan internasional di Kabupaten Mempawah Provinsi Kalimantan Barat.

Kesiapan dan ketrsiapan personil dalam mengamankan kunjungan kerja Presiden RI Ir. Joko Widodo digelar melalui Apel Gelar Pasukan VVIP dalam rangka Kunjungan Kerja Presiden  RI di Lapangan Apel Tidayu Makodam XII Tanjung Pura dengan pimpinan apel Pangdam XII Tpr. Mayjen TNI Sulaiman Agusto, Senin 8/8/22.

Diketahu dalam Apel Gelar Pasukan VVIP dalam rangka Kunjungan Kerja Presiden  RI ke Provinsi Kalimantan Barat dihadiri, Pangdam XII/TPR diwakili Kasdam XII TPR BRIGJEN TNI DJAUHARI AGUS SURAJI, Kapolda Kalbar diwakili Wakapolda Kalbar, BRIGJEN POL. ASEP SAFRUDIN, S.I.K., M.H., Danlantamal XII, Laksamana Pertama TNI SUHARTO M.SI. (HAN), Danlanud Supadio, Marsma TNI DENI HASOLOAN S., Karo Ops Polda Kalbar KOMBES POL VICTOR TOGI TAMBUNAN, SH., S.I.K., Dansatbrimob Polda Kalbar KOMBES POL MUHAMMAD GUNTUR, S.I.K., M.H., PJU Kodam XII/TPR, Kapolres Kubu Raya AKBP JERROLD H.Y KUMONTOY, S.I.K., M.SI dan Kepala OPD Pemprov. Kalbar.


Dalam amantnya Mayjen TNI Sulaiman Agusto mengatakan " Pagi hari ini kita melaksanakan apel kesiapan pengamanan kunjungan kerja bapak presiden di wilayah Kalimantan Barat yang rencananya akan dilaksanakan besok, rekan-rekan semua tugas kita adalah menjaga atau mengamankan kemudian melancarkan kegiatan Presiden Republik Indonesia di wilayah kita, ungkapnya

" Oleh karena itu pelajari tugas masing-masing kemudian cek kembali apa yang menjadi tanggung jawab kita masing-masing sehingga harapan pimpinan kunjungan kerja yang dilakukan oleh bapak presiden di wilayah Kalimantan Barat dapat berjalan dengan lancar aman tertib dan tidak ada hal-hal yang tidak kita inginkan itu menjadi pokok tugas kita, jelasnya 

" Sehingga apa yang harus menjadi tanggung jawab kita semua betul-betul kita laksanakan dengan baik laksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab kemudian di lapangan lakukan koordinasi dengan baik sehingga apa yang harus kita lakukan bisa kita lakukan dengan optimal dan maksimal.

" Setelah apel kesiapan ini kita cek lagi di lokasi-lokasi yang akan menjadi tempat kunjungan bapak presiden di wilayah Kalimantan Barat itu saja yang perlu saya sampaikan sehingga kita masih memiliki waktu untuk mempersiapkan hal-hal yang memang harus menjadi kewajiban kita dalam rangka menerima atau mengamankan kunjungan bahwa presiden di wilayah Kalimantan Barat, tutupnya

Dalam hal ini Polres Kubu Raya menerjunkan 337 personilnya untuk mengamankan kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo di Kalimantan Barat pada Selasa 8/8/22.

Kapolres Kubu Raya AKBP Jerrold H.Y. Kumontoy, S.I.K., M.Si., mengatakan Polres Kubu Raya menerjukan 337 personilnya untuk mengamankan jalur kedatangan kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia Ir. Jokowi dari Bandara Internasional Supadio hingga menuju ke Pontianak, diharapkan tidak adanya zero accident.

"  Laksanakan tugas pengamanan kedatangan Presiden Republik Indonesia dengan penuh rasa tanggung jawab dengan sebaik-baiknya sesuai dengan ploting yang sudah tersprintkan kepada seluruh personil polres kubu raya, maksimalkan tugas dan tidak adanya zero accident, terang Kapolres Kubu Raya.(humas_resKR).

Post a Comment

أحدث أقدم